3 BEASISWA GRATIS SEBELUM MASUK KULIAH YANG WAJIB KAMU KETAHUI

beasiswa sebelum masuk kuliah

[www.e-sbmptn.com] Beasiswa gratis sebelum masuk kuliah. Beasiswa.adalah bantuan pendidikan yang diberikan kepada seseorang baik berupa biaya maupun sarana secara gratis dengan maksud keberlanjutan pendidikan. Beasiswa dapat diberikan atau diperoleh dari lembaga pemerintah, yayasan ataupun perusahaan. 

Syarat memperoleh beasiswa haruslah dengan syarat seseorang tersebut memiliki prestasi yang cukup baik. Bagi adik-adik yang baru akan masuk kuliah mendapatkan beasiswa tentu akan sangat memudahkan dalam hal melanjutkan pendidika, mengingat biaya hidup dan biaya pendidikan yang relatif tinggi saat ini. Dengan mendapatkan beasiswa nantinya biaya uang semester dan biaya hidup selama kuliah  akan dibayarkan oleh pihak yang memberikan program beasiswa tersebut.

Ada 3 (tiga) jenis beasiswa yang saya rekomendasikan kepada adik-adik untuk coba diikuti sebagai calon mahasiswa baru atau sebagai peserta yang akan mengikuti seleksi SNMPTN dan SBMPTN serta seleksi masuk kampus lainnya. Berikut ulasan singkat beberapa jenis beasiswa yang patut adik-adik coba untuk meringankan kegiatan perkuliahan adik-adik nantinya.


1. "Beasiswa" Bidikmisi

Kenapa saya memberikan tanda kutip pada kata Beasiswa sebelum kata bidikmisi?? Jadi beberapa tahun kebelakang ini pihak pemerintah dalam hal ini dikti sudah tidak menyebut Bidikmisi sebagai beasiswa, tapi merupakan bantuan pendidikan bagi siswa-siswi yang kurang mampu tetapi memiliki prestasi yang baik. Namun disini admin e-sbmptn.com tetap memasukkan bidikmisi sebagai kategori beasiswa karena tetap ada syarat siswa yang berprestasi dalam penerimaannya. Jadi apapun istilahnya Bidikmisi sesuai defenisi beasiswa di atas tetaplah dikategorikan sebagai beasiswa meski memang terbatas bagi adik-adik yang kurang mampu dalam biaya pendidikan jika hendak menyambung ke perguruan tinggi. Untuk informasi lengkap seperti; Syarat pendaftaran bidikmisi, jadwal pendaftaran bidikimisi, dan pengumuman penerimaan peserta beasiswa bidikmisi adik-adik bisa baca disini.

2. Beasiswa Etos

Beastudi Etos adalah program beasiswa investasi sumber daya manusia strategis. Penerima manfaat program ini ditujukan kepada mahasiswa kurang mampu yang telah diterima di Perguruan Tinggi Negeri. 

Beasiswa etos merupakan program investasi SDM untuk mahasiswa berprestasi dengan keterbatasan ekonomi yang berfokus pada pembinaan, pendampingan, dan pemberdayaan. Pendaftarannya sama tetap dilkukan sebelum adik-adik masuk kuliah. Untuk informasi lengkap seperti; Syarat pendaftaran beasiswa etos, jadwal pendaftaran beasiswa etos, dan pengumuman penerimaan peserta beasiswa etos adik-adik bisa baca disini.

3. Beasiswa ORBIT HAH

Beasiswa Orbit adalah beasiswa yang diberikan oleh yayasan milik istri presiden B. J. Habibie (Alm. Hasri Ainun Habibie). Yayasan Amal Abadi Beasiswa Orbit Hasri Ainun Habibie adalah salah satu bentuk nyata komitmen Ibu Hasri Ainun Habibie terhadap masa depan sumber daya manusia yang memiliki potensi yang sangat besar, namun terkendala oleh masalah ekonomi keluarga.

Ada dua jenis beasiswa pada beasiswa Orbit HAH ini, yaitu:
  1. Beasiswa ORBIT HAH Reguler 
  2. Beasiswa ORBIT HAH Unggulan
Syarat mendaftar beasiswa Orbit tergolong sangat ketat. Calon pendaftar dan peserta diseleksi seteliti mungkin. Namun tidak perlu khawatir jika adik-adik memang memiliki prestasi yang sangat baik maka sangat disarankan untuk mengikuti beasiswa orbit ini. 

Beasiswa yang diterima adik-adik yang lulus seleksi beasiswa orbit ini juga tergolong sangat besar, lebih besar dari biaya yang diperoleh dari beasiswa bidikmisi ataupun beasiswa etos. Untuk informasi lengkap seperti; Syarat pendaftaran beasiswa etos, jadwal pendaftaran beasiswa etos, dan pengumuman penerimaan peserta beasiswa etos adik-adik bisa baca disini.

Info Penting!!!: Bagi adik-adik yang belum beruntung dan tidak lulus pemeringkatan SNMPTN jangan berputus asa. Persiapkan diri anda untuk Seleksi SBMPTN 2017/2018. Kami juga sudah menyiapkan Ebook lolos SBMPTN dan Prediksi Soal SBMPTN 2017/2018 dengan Pembahasan yang siap membantu adik-adik agar bisa lolos pada SBMPTN tahun 2017/2018. Jika adik-adik berminat silahkan klik di : Prediksi Soal SBMPTN 2017/2018 dan Pembahasan Lengkap

Nah, itulah beberapa jenis beasiswa yang admin rekomendasikan buat adik-adik yang ingin mencoba. Semoga bermanfaat dan semoga sukses dalam mendapatkan besiswa-beasiswa keren di atas.

No comments:

Post a Comment